Karyawan Yanis
Informasi Menarik dan Oke

Tato Pada Suku Dayak di Borneo

Setiap destinasi wisata dan juga kebudayaan di Indonesia terkenal dari keunikan yang dimilikinya. Seperti Lombok yang terkenal dengan pemandangan alamnya juga terkenal dengan ritual unik di Pulau Lombok. Begitu pula suku lain di Indonesia tak terkecuali Suku Dayak di Kalimantan.

Yang menjadikan Suku Dayak di Borneo atau kalimantan populer di dunia adalah tatonya. Bahkan konon vokalisgrup rock asal Amerika Serikat yakni Red Hot Chilli Papers menyematkan salah satu tato Suku Dayak asli pada salah satu bagian tubuhnya. Meskipun hanya menggunakan bahan tradisional, namun tato Suku Dayak begiru di gandrungi.

Tato Tradisional

Suku Dayak Iban adalah salah satu suku Dayak yang masih melestarikan tradisi Tato. Suku Dayak ini dalam pembuatan tato khas nya masih menggunakan peralatan yang tradisional. Duri pohon jeruk digunakan sebagai jarum nya untuk memasukkan unsur warna dan tumbuk kan arang atau jelaga yang di campur garam untuk tintanya.

Meskipun beragam alat tato sudah tersedia dan bisa didapatkan dengan mudah, namun mereka masih mempertahankan teknik pembuatan tato nya secara tradisional. Proses mentato pun masih dengan cara manual, yaitu dengan cara memukul-mukulkan secara perlahan jarum yang sudah diikat tersebut dengan bantuan kayu dan mengikuti motif yang akan dibuat.

Hal ini cukup menarik bagi wisatawan yang terbiasa dengan peralatan modern. Mereka penasaran dengan proses pembuatan tato khas Suku Dayak. Derawan tour salah satu penyedia perjalanan wisata di kalimantan Timur menjadi salah satu agen perjalanan wisata yang menyajikan keunikan Suku Dayak Borneo.

Fungsi Tato Suku Dayak

Setiap motif tato yang dibuat oleh masyarakat Suku Dayak Iban memiliki arti berbeda-beda. Selain itu pembuatan dan peletakan tato juga tidak boleh dilakukan sembarangan dan di sembarang anggota badan. Pada suku dayak, tato yang mereka buat akan berubah menjadi warna emas dan menjadi penerang jalan menuju keabadian setelah mereka mati dan telah melalui upacara Tiwah.

Keturunan asli suku dayak biasanya akan ditandai dengan menambahkan tanda tato pada tubuhnya. Hal itu memang sebagai penanda bahwa ia asli suku Dayak. Pemilik tato juga akan selamat dari pengaruh roh-roh jahat. Selain itu sebagai penanda bahwa pemiliknya telah lulus Kinyah (seni bela diri menggunakan Mandau) dan juga menunjukkan keberanian, Suku Dayak akan mentato tubuhnya.

Jenis Tato Suku Dayak

Bentuk dan gambar tato pada suku dayak umumnya di ambil dari alam seperti burung enggang yang mewakili dunia atas, katak yang mewakili dunia bawah, serta beberapa motif seperti motif bunga terong, cabang pohon dan berbagai bentuk-bentuk lain yang di ambil dari alam.

Selain itu dikenal juga tutang bajai (tato buaya), gambar naga, saluang murik, apui (api), palapas langau (sayap lalat), manuk tutang usuk, matan punei (mata burung punei), manuk tutang penang, lampinak (seperi salib), tutang tasak bajai dinding.

Tato Laki-laki dan Perempuan

Terdapat perbedaan antara tato laki-laki dan perempuan. Pada laki-laki Dayak tato yang terdapat di jari-jemari tangan menunjukkan bahwa si pemilik adalah orang yang banyak berjasa. Tato Bunga Terung dengan gambar tali nyawa (bentuk usus pada katak) dibagian tengahnya merupakan simbol kedewasaan seorang lelaki.





Ada pula tato dengan corak muka harimau, tato ini biasanya di letakkan di bagian paha menunjukkan status sosial yang tinggi bagi pemiliknya. Sedangkan untuk melindungi leher dari tebasan mandau musuh dibuat tato Ukir Rekong yang terletak di leher.

Pada tato Perempuan ada tato Tedak Usuu dan Tedak Hapii terletak di tangan berfungsi sebagai penjaga dari roh-roh jahat, karena memang kebudayaan Suku Dayak penuh dengan hal-hal magis. Selain itu terdapat jenis tato Tedak Kassa yang terletak dikaki, menandakan bahwa perempuan tersebut telah dewasa, artinya ia sudah siap untuk berkeluarga.

Itulah ulasan mengenai tato pada Suku Dayak di Borneo. Semoga artikel ini bermanfaat dan jangan lupa membaca artikel lainnya tentang Pantai Indrayanti di gunungkidul Yogyakarta. Terimakasih.




This website was created for free with Own-Free-Website.com. Would you also like to have your own website?
Sign up for free